TERAMEDIA.ID,KOTA KENDARI – Pra Rapat Koordinasi (Rakor) Partai bulan bintang (PBB) digelar disebuah hotel di Kota Kendari. Kegiatan ini dalam rangka mengevaluasi dan memperkuat persiapan Pemilu 2024 mendatang.
Ketua Dewan Pimpinan (DPW)Partai bulan bintang (PBB) Sulawesi Tenggara (Sultra) Ruksamin yang saat ini juga menjabat sebagai bupati Konawe utara mengatakan kedepan pihaknya akan menggelar rakor yang akan dihelat secara besar, namun pihaknya masih menunggu waktu yang tepat.
“Kita pra rakor dulu, jadi rakornya nanti setelah semua ditentukan waktunya.Mudah-mudahan setelah bulan suci Ramadan kita akan halal bihalal lalu kita akan rakor.” Jelas Ruksamin. Rabu (09/03/2022)
Bupati Konawe Utara dua periode itu menuturkan bahwa agenda Pra Rakor ini adalah untuk mengetahui sejauh mana persiapan pihaknya bekerja dan mempersiapkan verifikasi yang akan dilaksanakan oleh Komisi pemilihan umum (KPU).
“Harapan kita teman-teman semua sudah melaksanakan hasil verifikasinya, baik pendataan anggota, pembentukan PAC dan bagaimana administrasinya semua, Insha Allah menghadapi Pemilu kita betul-betul sudah siap” Ungkap Ruksamin.
Ruksamin mengungkapkan jika persiapan Partai PBB jelang Pemilu tahun 2024 telah diangka 90 persen, untuk itulah Pra Rakor ini digelar.
Dalam kegiatan ini turut hadir Sekertaris, Dewan pimpinan cabang (DPC) dan Ketua badan pemenangan pemilu (Bappilu) serta anggota DPRD dari 17 Kab/Kota se-Sultra.
Novi/Teramedia.id