TERAMEDIA.ID, KOTA KENDARI – Rektor Universita Muhammadiyah Kendari (UMKendari )Berkunjungan ke Kantor Teramedia.id di Kecamatan Kadia Kota Kendari, Terkait Pengembangan Media Online dan Aplikasi Digital kampus, Selasa (18/1/2022).
Dalam Kunjungannya, Rektor UM Kendari Amir Mahmud S. P i, M P yang didampingi sejumlah Staffnya berdiskusi dengan Direktur dan Pimpinan Redaksi Teramedia.id, mengenai pengembangan media online dan Aplikasi Digital untuk program UM Kendari pada masa yang akan datang.
“Kunjungan kami kesini untuk meminta arahan dan dukungan terkait pengembangan aplikasi digital dan media online, sesuai tekad UM Kendari dari beberapa tahun lalu khususnya soal pengembangan media online dan TV digital ” Pungkasnya.
Ia berharap setelah kunjungan ini program-program yang ada di UM Kendari dapat segera berjalan dan bisa berkerjasama dengan Teramedia.id,

“Sekiranya Program-program UM Kendari dan kerja sama dengan Teramedia dapat mengahadirkan banyak inovasi, kemudian komunikasi dengan Pemda juga dapat berjalan dengan lancar terkait Program-program yang akan terwujud seperti Pengembangan Potensi Desa Wisata dan Pendidikan yang ada di Sultra” Tututpnya.
Dalam pertemuan ini beberapa produk yang inin segera diwujudkan UM Kendari melalui kolaborasi dengan Teramedia diantarnya Media Digital, Teknologi Informasi Desa Wisata, serta sejumlah pengembangan program inovasi dan kreatifitas khususnya bagi lingkungan kampus UM Kendari.
Reza/teramedia,id