NewsMetro

Pj. Wali Kota Tekankan Percepatan Realisasi Anggaran dan Pengendalian Inflasi Kepada OPD

908
×

Pj. Wali Kota Tekankan Percepatan Realisasi Anggaran dan Pengendalian Inflasi Kepada OPD

Share this article

TERAMEDIA.ID,KOTA KENDARI- Penjabat (Pj.) Wali Kota Kendari tekankan pentingnya percepatan realisasi anggaran dan pengendalian inflasi oleh seluruh Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Kota Kendari.

Hal itu disampaikan pada saat apel gabungan yang diikuti oleh ribuan Aparatur Sipil Negara (ASN) lingkup Pemerintah Kota Kendari di lapangan upacara Kantor Balai Kota Kendari, Senin (27/5/2024).

Poin penting yang disampaikan Muhammad Yusup diantaranya terkait penyerapan anggaran dan kondisi inflasi di Kota Kendari.

Menurutnya, saat ini sudah memasuki akhir bulan Mei, yang berarti triwulan kedua pelaksanaan APBD Tahun 2024 hanya tersisa satu bulan lagi sebelum memasuki triwulan ketiga.

Sehingga Pj Wali kota menegaskan pentingnya percepatan realisasi keuangan oleh seluruh Organisasi Perangkat Daerah (OPD).

“Saya minta semua OPD untuk benar-benar serius melakukan percepatan realisasi keuangan, baik belanja daerah maupun pendapatan asli daerah,” ujarnya Pj wali kota.

Pj Wali Kota Kendari juga menyoroti kondisi inflasi di Kendari yang mengalami kenaikan. Pada bulan April, inflasi tercatat sebesar 3,09%, naik dari bulan sebelumnya yang hanya sebesar 2,67%.

Meski masih dalam kategori terkendali, peningkatan inflasi ini menjadi perhatian serius pemerintah kota.

“Kita perlu ambil langkah-langkah taktis dan strategis dalam rangka pengendalian inflasi,” tegasnya.

Selain itu, Kepala Pelaksana BPBD Provinsi Sultra juga mengingatkan seluruh ASN di Kota Kendari untuk tetap fokus bekerja secara profesional dan proporsional.

Ia menekankan pentingnya disiplin dan loyalitas dalam menjalankan tugas serta tanggung jawab sebagai ASN.

“Tunjukkan kinerja selaku ASN dalam melayani masyarakat, disiplin dalam bekerja, dan loyalitas terhadap pimpinan,” tegasnya (NV).
Editor:NZ