NewsMetro

Kecamatan Poasia Sabet Juara Umum MTQ ke-29 Tingkat Kota Kendari

247
×

Kecamatan Poasia Sabet Juara Umum MTQ ke-29 Tingkat Kota Kendari

Share this article

TERAMEDIA.ID, KENDARI – Kecamatan Poasia terpilih sebagai Juara Umum Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) ke-29 Tingkat Kota Kendari tahun 2022 yang dilaksanakan di Masjid Al-alam, Pada Rabu (2/2/2022/).

Hal ini diumumkan langsung oleh Dewan Hakim MTQ Tingkat kota Kendari dalam pengumuman 8 Cabang Lomba Tingkat Kota Kendari.

Camat Poasia Yahya S.E., M. S mengatakan sebelumnya Poasia mendominasi Kejuaraan MTQ dan Seleksi Tilawatil Qur’an (STQ) tingkat kota Kendari namun 2 tahun sebelumnya di raih oleh kecamatan lain.

“Sebelumnya Poasia menjadi Pemenang terbanyak untuk Kegiatan MTQ tingkat kota Kendari, tetapi 2 Periode gelaran ini, Kecamatan Kendari Barat dan Abeli yang jadi juara umum”. Tuturnya.

Ia melanjutkan gelaran MTQ ini menjadi prioritas di kecamatan Poasia dengan cara menberi dukungan dan juga memberikan dana bantuan kepada para peserta.

“Kegiatan religi  seperti MTQ ini memang menjadi prioritas kami untuk mendukung para santri yang ikut dalam gelaran ini”

Diketahui  jumlah peserta yang diikut sertakan kecamatan Poasia dalam ajang MTQ ini sebanyak 42 orang yang mengikuti hampir seluruh cabang yang diperlombakan.

Camat poasia membeberkan bahwa untuk mempertahankan gelar Juara umum ini pihaknya bekerjasama dengan madrasah, Pesantren serta memfasilitasi warga yang ada di kecamatan poasia.

“Langkah-langkah yang kami ambil yaitu berkerja sama dengan Pesantren-pesantren yang ada di kecamatan Poasia, kedua memberikan fasilitas dan memberikan motivasi serta aspirasi kepada para santri” Tambahnya.

Reza/teramedia.id