TERAMEDIA.ID, KENDARI – Terpilih secara aklamasi Wali Kota Kendari Sulkarnain Kadir, berhasil menjadi ketua umum Ikatan Alumni (IKA) Sekolah Menegah Atas Negeri (SMAN) 4 Kendari diakhir masa jabatanya.
Sebelumnya terpilihnya sebagai ketua umum IKA SMAN 4 Kendari, Sulkarnain Kadir berhasil mengalahkan dua calon ketua lainya dengan mendapatkan point sebanyak 17 suara angkatan sementara calon lainya hanya memperoleh 13 dan 8 suara angkatan saja.
Ia terpilih melalui Musyawarah Besar (Mubes) yang pertama disalah satu hotel di Kota Kendari dan dibuka oleh Gubernur Sulawesi Tenggara (Sultra) Ali Mazi, pada Sabtu 8 Oktober 2022.
Sulkarnain Kadir mengatakan, IKA SMAN 4 Kendari ini merupakan sebagai wadah bagi semua alumni.
“Apalagi SMAN 4 Kendari inikan ada 5 generasi, selama ini sudah solid masing-masing tapi masih terpisah-pisah dan kami semua bersepakat untuk mensinergikan 5 generasi ini. Karena luar biasa, jadi sudah ada 45 angkatan dan jumlahnya cukup banyak,” ujar Wali Kota Kendari Sulkarnain Kadir saat ditemui dijalan saat santai.
Politisi PKS ini, setelah mencoba menginventarisir jumlah alumni tersebut menyentuh angka sekitar 20 tibu-an alumni. Hal itu kata dia merupakan potensi yang sangat besar untuk kemudian bisa berkontribusi untuk almamater SMA Negeri 4 Kendari.
“Ini adalah amanah dan tentu saya tidak bisa kerja sendirian. Pasti akan mengajak semua teman-teman untuk bisa nanti membesarkan atau kemudian memberikan manfaat buat almamater,” tutupnya.
Reza/teramedia.id