NewsMetro

Pedagang Musiman Manfaatkan Momen Manasik untuk Menjual Perlengkapan Haji

531
×

Pedagang Musiman Manfaatkan Momen Manasik untuk Menjual Perlengkapan Haji

Share this article

TERAMEDIA.ID,KOTA KENDARI- Menjelang keberangkatan calon jemaah haji 2025, para pedagang musiman di Kota Kendari mulai menjajan berbagai perlengkapan haji.

Para pedagang tersebut berjualan di lokasi tempat para calon jemaah haji melaksanakan bimbingan manasik.

Seperti halnya dua stand lapak pedagang perlengkapan haji, yang terletak di halaman Kantor Balai Kota Kendari, Provinsi Sulawesi Tenggara.

Salah satu pedagang, Andi Ida mengatakan, musim haji menjadi berkah bagi dirinya, hal ini memudahkan para calon jemaah mendapatkan perlengkapan haji tanpa harus berlanja di toko.

“Kita jualan menyesuaikan sama jadwal manasik, jadi mereka bisa langsung beli sama kita,” ungkap Ida, Rabu (9/4/2025).

Perlengkapan haji serba putih dibanderol dengan harga bervariasi sesuai dengan jenis kain yang digunakan.

Mukenah ukuran sedang dibanderol Rp130 ribu, mukenah ukuran jumbo Rp150 ribu, baju gamis Rp200 – Rp250 ribu, jubah khas bugis satu stel Rp400 ribu.

Kemudian, baju koko Rp150 ribu – Rp250 ribu, kopiah Rp45 ribu-Rp60 ribu, dalaman rok Rp20 ribu, kaos kaki wudhu tiga pasang Rp50 ribu. (NV)

 

 

Editor:NZ