TERAMEDIA.ID, BUTON UTARA – Sebuah kolam raksasa atau bisa dikatakan laguna yang terbentuk akibat proses alam terdapat di Desa Malalanda, kecamatan Kulisusu Kabupaten Buton Utara, dan menjadi salah satu Ekowisata andalan di daerah ini.
Lokasi yang dimaksud bernama Permandian Pasarambola’ea. Sejumah infrastruktur penunjang destinasi telah dibangun oleh pemerintah daerah setempat. Seperti parkiran, rabat jalan dan beberapa rest area seperti tempat duduk hingga tangga menuju kolam permandian ini sudah tersedia.

Menurut Ketua Pokdarwis Lemora yang juga pemandu wisata setempat Irsan mengungkapkan bahwa, permandian ini sudah banyak dikunjungi wisatawan bukan hanya penduduk sekitar tapi dari luar daerah juga sering kesini.
” memangsecara umum warga lokal paling sering memenuhi lokasi Pasarambola’ea ini, tapi beberapa kali wisatawan dari luiar sultra bahkan luar negeri juga pasti selalu menyempatkan diri ke permandian ini apakah sekedar foto-foto, atau bahkan langsung mandi-mandi di sini, karena memang banyak yang senang berenang disini karena airnya jernih dan tenang , bahkan di beberapa sudut masih terdapat ikan-ikan yang secara jelas bisa didekati oleh siapapun yang berenang di kawasan ini “. ucap Irsan.

Lokasi Pasarambola’ea ini, berdekatan dengan objek wisata lainnya yang juga merupakan laguna atau kolam alam bernama Eengkapala namun ukuranya lebih kecil.
Jika berkunjung ke lokasi wistaa kuliner ikan asap di pantai bone-bone desa malalanda, maka anda sudah dekat dengan lokasi ini, bisa menggunakan kendaraan bermoto hingga parkiran, dan sedikit berjalan kaki kurang lebih 100 meter menuju titik kolam. *(AN)