NewsMetro

Ketua Asprov PSSI Sultra akan beri sanksi Pada Tim Sepak Bola yang membuat kericuhan Pada Gelaran Porprov XIV 2022

128
×

Ketua Asprov PSSI Sultra akan beri sanksi Pada Tim Sepak Bola yang membuat kericuhan Pada Gelaran Porprov XIV 2022

Share this article

TERAMEDIA.ID, KOTA KENDARI – Ketua Asosiasi Provinsi PSSI Sulawesi Tenggara, Prof Muhammad Zamrun Firihu menegaskan akan memberi sanksi pada Tim Sepak Bola yang membuat ricuh pada gelaran Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) XIV Sultra 2022.

Sebelumnya, Pertandingan babak delapan besar Cabang Olahraga (Cabor) Sepak Bola mempertemukan Ps Bau-Bau melawan Ps Kabupaten Buton berlangsung Ricuh, Pasalnya Wasit yang memimpin laga pertandingan di keroyok oleh pemain dan official, pada selasa sore di lapangan sepak bola Wasuemba (29/11/2022).

Mengenai hal tersebut, Ketua Asprov PSSI Sultra, Prof Muhammad Zamrun Firihu telah menerima laporan dari panitia Cabor Sepak Bola Porprov XIV Sultra 2022.

” Saya sudah Terima laporannya
Dan meminta kepada panitia disana untuk mengusut Dan mencatat laporan sebab akibat kericuhan yang terjadi ” Tuturnya setalah di Wawancarai Di Rektorat Pada Rabu (30/11/2022).

Lanjutnya, Kemudian nanti kami akan mengadakan rapat evaluasi di asprov terkait kericuhan di Porprov dan akan memberikan sanksi tegas terhadap kericuhan itu.

” Kalau yang salah pasti saya akan sanksi, saya paling taat aturan jadi kalau ada yang salah entah pemain manager tim dan lain-lain yang bersangkutan saya akan sanksi ” Tegas Zamrun.

 

Reza/teramedia.id