NewsMetro

Bulog Salurkan 9 Ton Minyak Goreng Curah di Pasar Sentral Kota Lama Kendari

332
×

Bulog Salurkan 9 Ton Minyak Goreng Curah di Pasar Sentral Kota Lama Kendari

Share this article

TERAMEDIA.ID,KOTA KENDARI-Sebanyak sembilan ton minyak goreng curah mulai distribusikan Perusahaan Umum Badan Urusan Logistik atau Perum Bulog Sulawesi Tenggara.

Harga yang ditawarkan berdasarkan HET pemerintah, yakni sebesar Rp14 ribu/liter atau Rp15,5 ribu/kg dengan tanpa batas pengambilan.

Kabid perdagangan luar negeri Disperindag Sultra Muslimin mengatakan,pihaknya terlibat secara langsung melakukan pengawasan terkait penyaluran minyak goreng ini.

“Kami disperindag hanya sebatas bertugas melakukan pengawasan apakah betul penyaluran sesuai dengan HET yang telah ditetapkan.” Ujarnya. Minggu (22/5/2022)

Dia berharap, penyaluran minyak goreng ini dapat langsung dirasakan manfaatnya oleh masyarakat, utamanya pelaku usaha kecil mikro dan menengah (UMKM).

“Harapannya masyarakat yang kurang mampu dapat merasakan subsidi ini,terutama pelaku UMKM.” Harap Muslimin.

Muslimin menambahkan,pendistribusian minyak curah kalih ini tetap mengutamakan mutu dan kualitas dari minyak goreng.

Pada saat yang sama, Kepala bulog divre Sultra Siti Mardati Saing menyebut,penyaluran minyak goreng ini menyikapi ketidak stabilan harga minyak goreng saat ini.

“Penyaluran ini menyikapi harga minyak goreng yang masih mahal di Sulawesi Tenggara.” Ungkap Siti

Dia berharap, dengan adanya minyak curah ini masyarakat dan pelaku UMKM bisa mendapatkan minyak goreng dengan harga yang murah.

Saat ini, pihaknya masih mengevaluasi kebutuhan minyak goreng Sultra, untuk kembali menyalurkan daerah-daerah yang belum terjangkau pasokan minyak goreng curah.

“Kita akan menyesuaikan,mendrop lagi minyak goreng sesuai dengan kebutuhan masyarakat.” Jelasnya.

Diketahui, penyaluran ini dilakukan Perum Bulog Sultra berkerjasama dengan Kementrian Perindustrian RI, Kementrian Koordinator Bidang Perekonomian RI, PT Tanjung Sarana Lestari, dan PT Permadani Bumi Persada.

Bertempat di Kelurahan Dapu-Dapura, Kecamatan Kendari Barat, Kota Kendari, Provinsi Sulawesi Tenggara.

Novrianti/Teramedia.id