TERAMEDIA.ID,KOTA KENDARI- Pemerintah Kota Kendari secara resmi membuka pelatihan wisata alam (Ekowisata), pelatihan peningkatan inovasi, higienis sajian kuliner dan pelatihan pengelolaan desa/kampung wisata, Selasa (7/11/2023).
Diikuti sebanyak 120 orang peserta, yang terdiri dari tiga kelompok. Berlangsung selama tiga hari, dari 7-10 November 2023 di salah satu hotel di Kota Kendari.
Pejabat (Pj) Wali Kota Kendari, Asmawa Tosepu diwakili Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Kendari, Ridwansyah Taridala berharap para peserta bisa mendapatkan informasi praktis dari pelatihan ini.
“Tentu narasumber akan berbagai pengalaman, sehingga bisa mereka adopsi sesuai dengan kondisi masing-masing, sehingga bisa mengembangkan usaha mereka,” ujarnya.
Selain itu, Ridwansyah menyebut para peserta ini nantinya juga bisa menjadi pilar untuk mempromosikan, sekaligus memberikan informasi kepada siapapun yang datang di Kota Kendari untuk berwisata.
“Apakah itu sifatnya kelurga, kelompok, atau tamu-tamu dari pemerintah diluar Kota Kendari,” ucapnya.
Tempat sama, Plt. Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Kota Kendari, Herman DM mengatakan tujuan pelatihan ini untuk meningkatkan kemampuan peserta, utamanya dalam sisi pelayanan.
“Karena kita Kota Kendari adalah potensi untuk kita meningkatkan kunjungan. Untuk itu bagaimana tata cara kita melakukan pelayanan terhadap para pengunjung itu khususnya dari luar,” terangnya.
Ia juga mengatakan, pihaknya terus berupaya meningkatkan pariwisata dengan melakukan suatu event.
“Kita berharap seluruh kegiatan yang ada di Kota Kendari menjadi suatu event, dan seluruh daerah di Kota Kendari menjadi daerah destinasi,” katanya.*(NV)