TERAMEDIA.ID,KOTA KENDARI- Pemerintah Kota Kendari, bersama seluruh stakeholder bangun kolaborasi, sinergi dan konsolidasi untuk memastikan stabilitas harga pangan di Kota Kendari sebagai salah satu langkah untuk mengendalikan atau menekan inflasi.
Pejabat Wali Kota Kendari, Asmawa Tosepu, menyebut, Januari 2023 angka inflasi di Kota Kendari mengalami penurunan, dari sebelumnya pada Desember 2022 sebesar 0,52 persen, menjadi 0,4 persen atau terjadi penurunan 0,12 persen pada 2023.
“Tentu satu gambaran yang optimis dalam rangka pembangunan ekonimi, untuk membangun komitmen bersama menjaga harga utamanya stabilitas kebutuhan bahan pokok,” jelasnya usai mengikuti kegiatan Coffe Morning di Kantor Balai Kota, Kamis (26/1/2023).
Selain fokus menekan angka inflasi, Pemkot juga tengah menyusun beberapa langkah yang akan dilakukan. Seperti, monitoring dan penertiban distribusi bahan bakar minyak di Kota Kendari.
“Hal-hal lain nanti akan ditindak lanjuti oleh tim teknis yang akan dibentuk,” terangnya.
Kesempatan sama, Kepala Perwakilan BI Sultra, Doni Septadijaya, mengatakan pembahasan dalam kegiatan ini merupakan bagian dari komunikasi kebijakan yang disampaikan oleh Wali Kota terkait pengendalian inflasi di Kota Kendari.
“Kita memiliki komitmen bersama-sama untuk bisa mengendalikan inflasi di Kota Kendari. Insya Allah kita di 2023 ini yang sebelumnya mencapai inflasi yang cukup tinggi, maka ditahun ini kita akan capai diangka yang rendah,” ujarnya.
Ia mengaku, pada beberapa pekan lalu pihaknya telah menaikan 7-Day Reverse Revo, menjadi 5,0 persen. Sehingga diharapkan nanti mampu menahan laju infkasi.
“Karena akan menurunkan imen yaitu keinginan orang untuk spending uang dan kebijakan-kebijakan lainnya dalam rangka mengakomodir pertumbuhan ekonomi,”terangnya.
Kemudian tambahnya, BI Perwakilan Sultra, bukan hanya menjalankan kebijakan moneter. Akan tetapi ada kebijakan makropotensial disitu, sistem pembayaran, sistem keuangan, UMKM dan semua kebijakan itu dilakukan sepanjang tahun 2023.
Diketahui, dalam giat itu hadir Forkopimda Kota Kendari, perwakilan Bank Indonesia Perwakilan Provinsi Sultra, dan perwakilan 55 distributor di Kota Kendari.
Reporter : Novrianti