NewsHukum & Kriminal

Pasca OTT , KPK Terbangkan Bupati Koltim dan 5 Orang Lainnya ke Jakarta

250
×

Pasca OTT , KPK Terbangkan Bupati Koltim dan 5 Orang Lainnya ke Jakarta

Share this article

TERAMEDIA.ID-KOTA KENDARI. Bupati Kolaka Timur (Koltim) Andi Merya Nur bersama 5 orang lainnya yang di OTT Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) pada Selasa, (21/9/21), akhirnya hari iniĀ  Rabu (22/9) sekira pukul 14.40 WITA berangkat dari Mapolda Sultra menuju Bandara Halu Oleo Kendari dan selanjutnya akan diterbangkan ke Jakarta guna proses pemeriksaan lebih lanjut,.

Bupati perempuan pertama di Sultra ini di OTT atas dugaan gratifikasi dana rehabilitasi dan rekontruksi pasca bencana Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB).

Seperti diberitakan sebelumnya, pada hari Selasa 21/9/ 2021 pukul 21.30 Wita bertempat di Rumah Jabatan (Rujab) bupati Kolaka Timur desa Matabondu kecamatan Tirawuta kabupaten Kolaka Timur, telah dilakukan OTT terhadap bupati Koltim Andi Merya Nur dan juga kepala dinas BPBD Koltim Ir. Anzarullah.

OTT Bupati Koltim ini bermula dari penangkapan terhadap kepala dinas BPBD sekira pukul 21.00 Wita di sebuah rumah kos yang berlokasi di desa Orawa kecamatan Tirawuta kabupaten Kolaka Timur hingga dilakukannya penyegelan terhadap kamar kos oleh KPK.

teramedia.id aunria aurora