NewsBreaking NewsDaerah

BREAKING NEWS, Seorang Pendaki Dikabarkan Hilang Usai Muncak di Gunung Popalia Wolasi

172
×

BREAKING NEWS, Seorang Pendaki Dikabarkan Hilang Usai Muncak di Gunung Popalia Wolasi

Share this article

TERAMEDIA.ID, KONAWE SELATAN – Seorang mahasiswa Sekolah Tinggi Manajemen Informatika dan Komputer (STMIK) Catur Sakti bernama Yusril dikabarkan hilang usai muncak di gunung popalia di Kecamatan Wolasi, Kabupaten Konawe Selatan (Konsel), Sabtu (24/9/2022).

Diketahui, Yusril adalah mahasiswa semester akhir, dan warga dari Kelurahan Kasilampe, Jalan Kampung Butung, Kota Kendari, Sulawesi Tenggara (Sultra).

Saat dikonfirmasi, Kapolsek Wolasi, IPDA Aldiansah Asad membenarkan hal tersebut.

“Iya betul, Korban sebelumnya pergi mendaki sejak hari Sabtu 24 september 2022 sekira pukul 19.00 wita dengan seorang diri,” Ujar IPDA Aldiansah Melalu via WhatsApp. pada minggu (25/9/2022).

Lanjut Kapolsek, Sesaat sebelum naik mendaki korban menitipkan kendaraan roda duanya kepada warga sekitar.

“setelah naik ke atas korban tak kunjung balik untuk mengambil motornya sehingga warga setempat langsung melaporkan kejadian itu di Polsek Wolasi,” tuturnya.

Hingga saat ini pihak Kepolisian bersama camat wolasi dan sukarelawan masih melakukan pencarian terhadap lelaki Yusril yang hilang digunung Popalia wolasi.

 

Dewa/ Teramedia.id