NewsEkonomiMetro

60 Persen Bantuan Untuk Nelayan Kendari Telah di Salurkan

128
×

60 Persen Bantuan Untuk Nelayan Kendari Telah di Salurkan

Share this article

TERAMEDIA.ID,KOTA KENDARI-Pemerintah Kota (Pemkot)Kendari,melalui Dinas Kelautan dan Perikanan, terus meningkatkan kesejahteraan kelompok nelayan di Kendari dengan memberikan sejumlah bantuan sarana prasarana.

Bantuan untuk nelayan yakni,bibit ikan air tawar,bibit ikan air laut,kapal,mesin kapal dan alat tangkap ikan.

Kepala Dinas (Kadis) Kelautan dan Perikanan Kota Kendari,Imran Ismail mengatakan,bantuan untuk nelayan tersebut telah di salurkan sebanyak 60 persen,sementara untuk sisanya masih menunggu pihak penerima dan waktu penyaluran.

“Sampai dengan september ini,kegiatan penggandaan bantuan-bantuan untuk nelayan kami sudah laksanakan. Kami tahun ini dari dinas kelautan dan perikanan berharap dapat memenuhi dari target-target awal kegiatan-kegiatan kami yang sudah di rencanakan,”ujarnya. Kamis (22/9/2022).

Kemudian Imran mengatakan,pihaknya juga memberikan bantuan budidaya ikan dalam ember,bagi 8 kelompok nelayan,yang tersebar di 4 Kecamatan di Kendari.

Tak hanya itu,Dinas Kelautan dan Perikanan Kendari,juga mengusulkan Bantuan Tidak Terduga (BTT)bagi para nelayan terdampak kenaikan BBM.

“Kami rencananya juga akan memberikan bantuan sosial kepada nelayan,berupa dana yang di masukan di rekening masing-masing nelayan yang berhak menerima, nominalnya kisaran Rp500 ribu sampai Rp600 ribu per nelayan,” katanya.

Sementara untuk penggandaan alat pengolahan ikan masih sementara di proses. Dirinya berharap bantuan yang telah diberikan itu dapat di pergunakan dengan baik dan sesuai kebutuhan. Karena bantuan tersebut hanya bersifat satu kali sehingga harus dimanfaatkan secara optimal.

 

Novrianti/teramedia.id