Tenda Pengungsian dan Dapur Umum Sudah Disediakan di Lokasi Kebakaran TPA Puuwatu
TERAMEDIA.ID,KOTA KENDARI-Kondisi terkini pasca kebakaran di TPA Puuwatu, tenda pengungsian dan dapur umum sudah disediakan, Sabtu,(15/2/2025).
Dua dapur umum dan bahan-bahan makanan sudah mulai dipersiapkan, sementara untuk tenda pengungsian akan dibangun enam unit.
Plt. Kadis Dinas Sosial (Dinsos) Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra), Haris Ranto mengatakan pihaknya berkoordinasi bersama Dinas Sosial Kota Kendari serta Sentra Meohai Kementerian Sosial untuk menyiapkan bahan makanan.
“Nanti kita lihat juga kebutuhan lain disini, apabila ada kebutuhan lain yang masih kurang, kita akan tambah lagi,” ungkap Haris
Perlengkapan dasar lain seperti selimut hingga kasur juga disiapkan untuk masyarakat yang terdampak musibah kebakaran.
Tempat sama, Kadis Dinsos Kota Kendari, Plt. Muhammad Saiful menjelaskan akan terus berkoordinasi bersama pihak terkait untuk mendukung kebutuhan masyarakat.
Bahkan, untuk memberikan kenyamanan di tenda pengungungsian, nantinya akan dilengkapi dengan sarana dan prasarana.
“Kalau untuk logistik nanti kita atur supaya bisa teratur dengan baik,” jelas Saiful.
Untuk sementara masyarakat yang terdampak sudah mendapatkan sarapan dan juga akan mendapatkan makan siang.
Diketahui ada 26 cauple rumah atau 52 unit rumah yang terbakar di TPA Puuwatu pada Jumat, 14 Februari 2025 malam. *(NV)
Editor:NZ