NewsHeadlineMetro

Pantai Bahari, Kabupaten Kolaka Jadi Lokasi Rukyatulhilal Penentuan 1 Syawal 1445 Hijriah

1163
×

Pantai Bahari, Kabupaten Kolaka Jadi Lokasi Rukyatulhilal Penentuan 1 Syawal 1445 Hijriah

Share this article

TERAMEDIA.ID,KOTA KENDARI- Kantor Wilayah (Kanwil) Kementerian Agama (Kemenag) Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra) jadwalkan pemantauan Rukyatulhilal
awal Syawal 1445 Hijriah/2024 Masehi atau Idul Fitri pada 9 April 2024.

Lokasi pemantauan Rukyatulhilal akan dilaksanakan di Pantai Bahari, Kelurahan Anaiwoi, Kecamatan Tanggetada, Kabupaten Kolaka, Sultra.

Kakanwil Kemenag Sultra, melalui Ketua Tim Hisab Rukyat Kemasjidan dan Bina Syariah Kanwil Kemenag Sultra, Hj. Abdul Rauf mengatakan pemantauan hilal dilaksanakan serentak di seluruh Indonesia.

Abdul menerangkan, Rukyatulhilal yang disepakati oleh beberapa Negara-Negara seperti Malaysia, Brunei, Singapur dan Indonesia yaitu 3 derajat ketinggian hilal kemudian sudut elogasinya 6,4 derajat.

“Sejak 2022 secara efektif yang kita gunakan ketinggian hilal 3 derajat sudut elogasinya 6,4 derajat,” ungkapnya, Jumat (5/4/2024).

Setelah pemantauan hilal dilaksanakan, kata Abdul pihaknya selanjutnya akan menyampaikan laporan detail terkait hisab atau perhitungan astronomis serta perhitungan falakiah.

“Karena berapapun bentuknya kalau diatas enol derajat sudah masuk penanggalan hari berikutnya atau sudah masuk penanggalan baru dalam kalender Hijriah,” jelasnya.

Momen pemantauan hilal nantinya akan disaksikan oleh Majelis Ulama Indonesia (MUI), Tim Ahli Falakiah dari perguruan tinggi, ormas Tim Ahli Pengadilan Agama, beberapa ormas, dan pihak terkait. (NV)

 

Editor:NZ