NewsMetro

Melalui Pemutaran Short Movie PESONAMU, OASE Kendari Serahkan Simbolis Hasil Donasi untuk Desa Wisata Namu

185
×

Melalui Pemutaran Short Movie PESONAMU, OASE Kendari Serahkan Simbolis Hasil Donasi untuk Desa Wisata Namu

Share this article

TERAMEDIA.ID, KOTA KENDARI – Pemutaran Film Pendek PESONAMU karya sutradara Ahmad Nizar (ino), tidak habis pada cerita keseruan ratusan penonton yang memadati studio Hollywood Cinema (25/4/2024).

Namun usai pemutaran film PESONAMU, sejumlah penonton yang tergabung dalam Original Alumni Sembilan Empat (OASE) SMPN 2 Kendari langsung menyerahkan secara simbolis Oase berbagi untuk fasilitas ibadah Desa Wisata Namu, yang merupakan lokasi pembuatan film PESONAMU.

Menurut Suvistiana Rahayu selaku sekretaris mewakili Ketua OASE, bahwasannya bantuan atau donasi yang dikumpulkan merupakan uluran tangan dari keluarga besar OASE SMPN 2 Kendari dari berbagai wilayah baik di kendari maupun diluar kendari dan sultra.

” OASE Berbagi ini merupakan agenda tahunan kami mulai bulan Ramadhan, dan ditahun ini kami masih memiliki kelebihan dari sumbangan teman-teman OASE. Oleh karenanya kami sepakat kelebihan dari sumbangan sosial teman-teman kami di OASE untuk disalurkan ke Desa Wisata Namu khsusnya membantu pengadaaan fasilitas yang masih kurang ” ucap Yayu sapaan akrabnya.

Secara simbolis OASE berbagi diberikan kepada perwakilan Kelompok Sadar Wisata (pokdarwis) Desa Wisata namu yang turut hadir dalam pemutaran film PESONAMU. Sehingga ada 2 hasil donasi untuk Desa Wisata Namu selain dari hasil penjualan tiket Nonton Bareng FIlm Pesonamu juga dari OASE Kendari. (AN)

Editor : NZ