NewsFilm

Keseruan Nonton Bareng Film Tepatilah Janji, KPU Sultra Harap Bisa Jadi Gambaran untuk Memilih Calon Pemimpin

311
×

Keseruan Nonton Bareng Film Tepatilah Janji, KPU Sultra Harap Bisa Jadi Gambaran untuk Memilih Calon Pemimpin

Share this article

TERAMEDIA.ID,KOTA KENDARI- Keseruan nonton bareng film “Tepatilah Janji” KPU Sultra, disalah satu Mall di Kota Kendari, Sabtu, (23/11/2024).

Masyarakat bersama media kompak memakai baju berwarna merah yang telah dibagikan sebelumnya oleh KPU Sultra.

Film karya Garin Nugroho itu mengisahkan tentang isu politik yang kerap terjadi ketika mendekati pelaksanaan Pilkada.

Dikemas dengan unsur komedi, film tersebut menekankan pentingnya partisipasi atau keterlibatan masyarakat dalam Pilkada.

Dalam sambutannya, Anggota KPU Sultra, Amirudin berharap, pesan yang ada di film “Tepatilah Janji” dapat menjadi gambaran untuk masyarakat bagaimana memilih calon pemimpin untuk 5 tahun kedepan.

“Semoga film ini bisa diambil berkahnya, terutama bagaimana memilih pemimpin yang akan kita pilih pada 27 November 2024,” ucapnya.

Amirudin berpesan, ditengah suasana menjelang Pilkada ini, masyarakat diharapkan benar-benar memilih calon pemimpin berdasarkan visi misi yang jelas untuk kemajuan Sultra 5 tahun kedepan.

“Saya berharap, tayangan film ini bisa diambil manfaatnya, untuk menghadirkan demokrasi yang berbudaya bagi semua masyarakat Sulawesi Tenggara,” pungkasnya. *(NV)