TERAMEDIA.ID. KOLAKA UTARA- Pj Bupati Kolaka Utara Dr. Ir. Sukanto Toding, MS. MA memimpin apel gabungan Simulasi Pengamanan TPS dan Pelatihan SATLINMAS Kabupaten Kolaka Utara tahun 2024 di Polres KolakaUtara, Rabu (31/1/2024)
Dalam sambutannya, Sukanto Toding menyampaikan Pemilihan umum (Pemilu) merupakan momen yang sangat berarti bagi semua warga negara. Pemilu adalah tonggak penting dalam perjalanan demokrasi kita. Olehnya itu, membutuhkan suasana yang aman dan lancar.
“Momen yang pelaksanaannya tidak lama lagi ini, memerlukan suasana yang tenang, lancar, dan aman. Oleh karena itu, mewujudkan pengamanan TPS menjadi salah satu hal yang perlu diperhatikan dengan serius oleh seluruh penyelenggara pemilu,” ucapnya.
Pj. Bupati Kolut tersebut menambahkan bahwa Pengamanan TPS dan Pelatihan SATLINMAS hari ini adalah momen evaluasi kesiapan dan kemampuan personil.
“Kita akan mengevaluasi kesiapan dan kemampuan personil dan tim satuan keamanan dalam menghadapi berbagai kemungkinan yang akan terjadi di TPS, termasuk SATLINMAS sebagai garda terdepan pengamanan TPS,” tegas Sukanto.
Di akhir sambutannya, Sukanto Toding menyampaikan harapannya agar seluruh personil dapat meningkatkan koordinasi antar sesama instansi yang terlibat dalam pemilu tahun ini.
“Saya berharap, melalui kegiatan ini, kita dapat mengidentifikasi segala bentuk kelemahan yang perlu diperbaiki, meningkatkan koordinasi antar instansi yang terlibat, dan mempersiapkan diri dengan sebaik-baiknya menjelang pelaksanaan Pemilihan Umum mendatang,” Tutupnya. (AF-M)
editor:DN